Korban saat dievakuasi oleh warga. Foto: Istimewa
Seorang pria berinisial ZP (56) ditemukan tak bernyawa di pantai Desa Pune, Kecamatan Galela, Halmahera Utara, Sabtu, 21 September 2024
Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Rizki, melalui Kasihumas Iptu Deny Salaka ketika dikonfirmasi media ini membenarkan terkait kasus penemuan mayat di Desa Pune.
“Benar, ada seorang pria berinisial ZP (56) ditemukan meninggal dunia di pantai Somola” ujarnya
Menurut Deny, kejadiannya sekitar pukul 05.50 WIT. Sesuai cerita Nurdiana Pulotiga yang merupakan anak korban, bahwa ayahnya hendak buang hajat (buang air besar) ke pantai. Awalnya, Nurdiana sempat melarang karena jauh ke pantai, tapi ayahnya bersi keras untuk ke pantai.
“Saat itu, anaknya mengatakan kepada korban tidak usah keluar nanti suaminya angkat air dan dibawakan ke WC. Akan tetapi korban bersikeras dan tetap keluar kemudian berangkat ke pantai,” kata Deny sesuai dari keterangan saksi
Sekitar Pukul 08.45 WIT, ada salah satu saksi ketika menuju ke pantai Somola dengan tujuan mengecek ikan, karena di jam itu para nelayan mulai pulang mancing.
“Namun, sebelum sampai ke tempat tujuan, saksi melihat ada sesosok mayat yang sedang terapung di samping jembatan Baru (jembatan Galela). Karena takut, saksi bergegas mencari bantuan,” katanya.
Sekitar 70 meter dari tempat kejadian, saksi Farida kemudian bertemu dengan salah satu warga, Mustakmal Chein, lalu berteriak, “ada mayat ”
“Mendengar teriakan itu, kemudian Mustakmal Chein memanggil beberapa masyarakat menuju ke TKP untuk mengevakuasi korban,” imbuhnya.
Pihak keluarga tidak mau melakukan otopsi dan membuat surat pernyataan dari desa sebagai bukti.
Pemerintah Daerah (Pemda) Pulau Morotai, Maluku Utara, resmi menggelar pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) tahun…
Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…
Polisi memastikan terdapat banyak pihak yang akan menjadi tersangka dalam kasus aktivitas pertambangan emas ilegal…
Masyarakat Desa Barumadehe di Kecamatan Kao Teluk, Halmahera Utara, Maluku Utara menyampaikan apresiasi atas kehadiran…
Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara menegaskan bahwa proses penanganan…
Karyawan atau staf di PDAM Cabang Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, cekcok dengan Dirut…