Categories: News

Belum Difungsikan, Ruang Guru SD Unggulan 7 Morotai Rusak Parah

Gedung ruang guru di SD Unggulan 7 Pangeo di Pulau Morotai, Maluku Utara tampak mengalami kerusakan parah. Amatan cermat, sejumlah perabot seperti lemari hingga meja guru mulai rusak.

Kerusakan juga terjadi pada bagian plafon beberapa ruangan kelas tampak ambruk. Hampir rata-rata atap bangunan sudah bocor, sejumlah pintu dan jendela rusak.

“Ruang guru ini baru dibangun beberapa bulan saja tapi kondisinya justru memperihatinkan,” kata Manyo, salah satu guru SD Negeri Unggulan 7 Pangeo kepada cermat, Kamis, 24 Oktober 2024.

Kepala Sekolah SD Unggulan 7 Pulau Morotai, Riksan Ahmad mengaku proses renovasi telah dilakukan pada tahun 2023 lalu. Meskipun perbaikan telah rampung, beberapa atap ruangannya masih mengalami bocor.

“Kita sebenarnya ingin renovasi ulang, tapi di 2024 ini baru ada rencana untuk merenovasi lima ruangan, dua di antaranya sudah dibongkar, sementara tiga lainnya masih dalam tahap perencanaan,” jelasnya.

Untuk diketahui, sejak SD Negeri Unggulan 7 dibangun, sejumlah sekolah di Kecamatan Morotai Jaya terpaksa merelokasikan para siswa dan guru di sekolah dasar lainnya untuk menempati SD Unggulan 7 Morotai.

Salah satu SD yang dipindahkan adalah SD Inpres Desa Aru, Kecamatan Morotai Jaya yang kini sekolahnya terpaksa ditutup.

cermat

Recent Posts

Admin Status Ternate Terancam Dijemput Paksa Setelah Dua Kali Mangkir dari Panggilan Jaksa

Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…

10 jam ago

Polda Malut Segera Tingkatkan Kasus Dugaan Penyimpangan Distribusi MinyaKita ke Penyidikan

Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…

10 jam ago

Jaksa Tahan Tiga Anggota Satpol PP Tersangka Kasus Penganiayaan Jurnalis di Ternate

Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…

12 jam ago

Ini Pesan Piet-Kasman untuk 97 CJH Halmahera Utara

Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…

14 jam ago

Duo Sayuri Lapor Sejumlah Pemilik Akun Penebar Rasisme ke Polda Malut

Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…

14 jam ago

Menteri ATR/BPN Lantik 31 Pejabat Struktural, Tegaskan Pentingnya Rotasi Berkala

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…

22 jam ago