Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub saat sidak OPD setelah libur lebaran. Foto: Humas Pemda Haltim
Bupati Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara, Ubaid Yakub, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Selasa, 8 April 2025, usai libur panjang Hari Raya Idulfitri 1446 H.
Dalam sidak tersebut, Bupati Ubaid didampingi Plt. Kepala Dinas Kominfo, Persandian, dan Statistik, Nasrun Konoras.
Menurut Ubaid, kegiatan ini dilakukan untuk memastikan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) telah kembali menjalankan tugas seperti biasa setelah libur panjang dan cuti bersama.
“Hari pertama pasca libur panjang, saya sebagai Bupati wajib mengecek dan memastikan kehadiran pimpinan OPD serta para staf di masing-masing instansi,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, hasil sidak menunjukkan bahwa ada beberapa OPD dengan tingkat kehadiran staf di atas 50 persen, namun ada pula yang masih di bawah angka tersebut.
“Temuan ini akan menjadi bahan evaluasi saya, karena berkaitan langsung dengan kinerja dan kedisiplinan ASN di masing-masing OPD. Perlu ada penegasan terkait hal ini,” tegas Ubaid.
Ia menambahkan, pelayanan publik yang baik sangat bergantung pada tingkat kehadiran dan kedisiplinan ASN.
“Tuntutan pelayanan ke depan sangat ditentukan oleh kehadiran dan disiplin ASN,” pungkasnya.
Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…
Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…
Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…
Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…