News

Bupati Haltim Tak Hadiri Forum Adat Sangaji Bicoli, Sultan Tidore Sampaikan Pesan Khusus

Forum adat kedua Kesangajian Bicoli resmi dibuka oleh Sultan Tidore, Husain Alting di Desa Bicoli, Kecamatan Maba Selatan, Kabupaten Halmahera Timur, Rabu, 21 Januari 2026.

Sultan juga merespons ketidakhadiran sejumlah pejabat seperti Bupati Halmahera Timur, Ubaid Yakub, dalam forum tersebut.

Husain memberikan pesan khusus kepada pemerintah Halmahera Timur agar menghargai perangkat adat. “Tidak perlu menghargai saya Husain Alting, tapi hargailah adat di sini, warisan leluhur kalian,” ucapnya.

Menurut ia, pemerintah hanya membutuhkan perangkat adat ketika ada huru-hara, tetapi situasi normal mereka tidak peduli dengan perangkat adat.

Ia mengaku pernah mengalami hal itu saat kepemimpinan Rudi Irawan sebagai bupati. Ketika terjadi huru-hara, saat itu perangkat adat diperlukan, namun sesudah itu tidak lagi.

Berangkat dari pengalaman itu, Sultan masih memaklumi karena Rudy Irawan bukan putra asli daerah namun masih ada kepedulian. Sehingga ia mengingatkan agar putra daerah yang ada di Kesultanan Tidore mengenal identitasnya.

Ia juga menitip pesan untuk disampaikan kepada Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Timur.

“Tolong sampaikan kepada pak Ubaid dan pak Anjas, saya tidak pernah membantu mereka sedikit pun, tetapi ketika mereka ada masalah saya akan bantu mereka. Jangan lihat Bicoli kecil, tapi negeri punya adat, negeri yang menjaga adat dan budaya,” tuturnya.

redaksi

Recent Posts

NHM Kerahkan Tim ERT dan Paramedic Bantu Warga Terdampak Banjir Halmahera Barat

Kepedulian terhadap nilai kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh PT Nusa Halmahera Minerals (NHM). Pada Minggu, 10…

8 jam ago

Buka Program LAKSMI 2026, Gubernur Sherly Tekankan Pendampingan Berkelanjutan UMKM Perempuan

Gubernur Maluku Utara Sherly Laos secara resmi membuka Kickoff Program LAKSMI (Local Initiative for Women…

8 jam ago

Eramet Indonesia dan YCAB Foundation Dorong UMKM Perempuan Lewat Program LAKSMI di Ternate

Eramet Indonesia bekerja sama dengan YCAB Foundation menghadirkan program LAKSMI (Local Initiative for Women Micro-Entrepreneurs)…

8 jam ago

Peringatan Kapolda untuk Kapolsek Jajaran di Malut: Tuntaskan Setiap Kasus

Kapolda Maluku Utara Irjen Waris Agono memperingatkan agar kapolsek hingga kasat reskrim di jajaran polres…

8 jam ago

Forum Adat Sangadji Bicoli Kembali Digelar, Ini Rangkaiannya

Kelembagaan Adat Sangadji Bicoli secara resmi mengumumkan pelaksanaan forum adat kesangadjian. Forum kedua ini dinilai…

1 hari ago

Gedung Sekolah Kebakaran, Siswa dan Guru SMA Negeri 3 Kota Ternate Berhasil Padamkan

Siswa dan guru SMA Negeri 3 Kota Ternate berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di gedung…

1 hari ago