News

Cuaca Buruk, Sejumlah Kapal Wisata Luar Negeri Tunda Berangkat ke Sula

Pihak International Yacht Rally Organizer mengonfirmasi penundaan sejumlah kapal wisata ke Kepulauan Sula, Maluku Utara, pada event Sail to Indonesia 2023.

Hal itu disampaikan melalui surat yang dikeluarkan pada Jumat, 11 Agustus 2023 lalu.

Organizer Sail To Indonesia 2023, Raymond T. Lesmana yang ditunjuk Kemenparekraf menyampaikan, penundaan tersebut dilakukan karena terjadi cuaca buruk.

“Berkaitan dengan cuaca ekstrem yang terjadi saat ini akan membahayakan pelayaran mereka. Namun kami akan tetap mengantisipasi bagi peserta yang akan mencoba menuju ke Sula,” kata Raymond.

Dalam surat tersebut, ia berjanji, akan mempersiapkan program khusus untuk kunjungan Kapal Wisata Yacht ke Sula dengan memperhatikan kondisi cuaca yang ada.

“Kepulauan Sula tetap menjadi Destinasi Singgah dalam pelaksanaan acara International Yacht Rally di Indonesia,” jelasnya.

Ia juga memastikan penundaan kunjungan kapal layar ke Kepulauan Sula saat ini menjadi catatan khusus Kemenparekraf.

“Kami mempunyai beberapa program yang akan menjadikan Kepulauan Sula sebagai destinasi kunjungan kapal layar dunia, sesuai dengan visi misi Ibu Bupati Sula saat ini,” tandasnya.

———–

Penulis: La Ode Hizrat Kasim

Editor: Rian Hidayat Husni

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

1 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

4 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

6 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

17 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

21 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago