Categories: News

Gama Color Fun Run 2025 Dimeriahkan Ribuan Warga Maluku Utara

Ribuan peserta dari berbagai daerah di Maluku Utara memeriahkan ajang Gama Color Fun Run 2025 yang digelar oleh Polres Ternate. Kegiatan ini mendapat apresiasi langsung dari Wakapolda Maluku Utara, Brigjen Pol. Stephen M. Napiun.

Acara yang dipusatkan di Lapangan Ngara Lamo, Ternate, mengusung tema “Sehat, Ceria, dan Penuh Makna Bersama Polri untuk Masyarakat”. Suasana berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan.

Selain menikmati jalur lari yang dihiasi warna-warni, para peserta juga berkesempatan mendapatkan doorprize menarik dari panitia. Kemeriahan semakin bertambah dengan penampilan penyanyi rap Jacson Zeran, yang sukses menghibur ribuan peserta dan warga Kota Ternate.

Dalam sambutannya, Brigjen Pol. Stephen M. Napiun memberikan apresiasi kepada Kapolres Ternate, AKBP Anita Ratna Yulianto, beserta seluruh jajaran yang telah menyelenggarakan kegiatan dengan aman, tertib, dan penuh semangat kekeluargaan.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban, serta menerapkan pola hidup sehat melalui olahraga. Momen seperti ini juga mempererat silaturahmi antara masyarakat dan Polri,” ujar Brigjen Pol. Stephen.

Ia menambahkan, Gama Color Fun Run 2025 terbagi dalam dua kategori, yakni jarak 10 kilometer dan 5 kilometer. Antusiasme peserta terlihat sejak pagi hari, di mana warga dari berbagai kalangan turut ambil bagian dalam kegiatan penuh warna tersebut.

“Kegiatan seperti ini menjadi wadah penting untuk memperkuat rasa persatuan dan kebinekaan,” tambahnya.

Perwira tinggi berpangkat satu bintang itu menegaskan, kebersamaan antara masyarakat dan Polri memiliki makna penting bagi kemajuan bangsa.

“Bangsa yang besar berawal dari masyarakat yang bersatu dalam keberagaman. Dari Ternate, semangat ini bisa menjadi kekuatan untuk mendorong pembangunan,” tutup Brigjen Pol. Stephen.

redaksi

Recent Posts

Polres Halbar Jadwalkan Periksa 8 ASN dalam Kasus Dugaan Pemotongan Perjadin di Inspektorat

Polres Halmahera Barat, Maluku Utara, menjadwalkan pemeriksaan terhadap delapan orang saksi terkait dugaan pemotongan anggaran…

4 jam ago

APBD Morotai 2026 Rampung, Pencairan Menunggu Input Anggaran OPD

Ketua DPRD Pulau Morotai, Maluku Utara, Muhammad Rizki, memastikan APBD tahun anggaran 2026 telah selesai…

6 jam ago

Leasing Tarik Motor Secara Paksa, Kapolres Morotai: Bisa Pidana

Kapolres Pulau Morotai, AKBP drh. Dedi Wijayanto, mengingatkan seluruh perusahan pembiayaan atau leasing dan pihak…

6 jam ago

Gelar Milad ke-67, YPI Malut Siap Bertransformasi Jadi Institusi Pendidikan Modern

Melakukan transformasi menjadi institusi pendidikan modern menjadi prioritas Yayasan Perguruan Islam (YPI) Maluku Utara (Malut)…

6 jam ago

DPRD dan Drama Politik Simbolik di Tengah Krisis Transportasi Laut Halsel

Oleh: Fidel Casiruta*   POLEMIK transportasi laut di wilayah kepulauan Kabupaten Halmahera Selatan kembali mencuat…

9 jam ago

Temukan Buah Busuk di Hidangan MBG, Guru di Ternate Protes

Temuan buah busuk pada hidangan Makan Bergizi Gratis (MBG) di sekolah MIS Baabullahthul Khairat, Kecamatan…

1 hari ago