Menkes RI, Budi Gunadi Sadikin saat diwawancarai sejumlah awak media di Pulau Taliabu, Maluku Utara. Foto: La Ode Hizrat Kasim/cermat
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bobong di Pulau Taliabu, Maluku Utara, menjadi fokus pembangunan pemerintah pusat. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyebut RSUD ini masuk urutan keenam pembangunan rumah sakit terakreditasi C di Indonesia.
Menurutnya, Pemerintah Pusat telah mengidentifikasi sebanyak 66 rumah sakit di kabupaten/kota yang masih terakreditasi D dan tertinggal.
“Saya diperintahkan Presiden RI, Prabowo Subianto untuk mengupgrade kualitas prasarana, gedung-gedung, alat kesehatan dan, para Dokter yang ada di RSUD di Indonesia,” kata Menkes RI, Budi Gunadi Sadikin kepada Minggu, 9 Maret 2025.
Baginya, di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sudah selayaknya memiliki kesetaraan rumah sakit yang terakreditasi agar pelayanan kesehatan kepada masyarakat lebih baik.
“Peningkatan pembangunan terakreditasi C ini, dapat setara dengan Rumah Sakit yang ada di kota-kota besar di Pulau Jawa,” ujarnya.
Untuk itu, Kementerian Kesehatan mulai melakukan peletakan batu pertama di RSUD Bobong. Bahkan, Menkes RI menekankan agar pembangunan RSUD Bobong di Pulau Taliabu, Maluku Utara ini dapat diselesaikan secepatnya.
“Saya pentingnya pembangunan RSUD ini cepat selesai, agar masyarakat du Pulau Taliabu dapat merasakan pelayanan kesehatan dengan baik dan maksimal,” tutupnya.
Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…
Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…
Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…
Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…
Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…