News

Koalisi MK-BISA Cetus Laporan Berlapis Dugaan Pelanggaran ASN Kepala Kemenag Halut

Tim koalisi Paslon Gubernur Maluku Utara Muhammad Kasuba dan Basri Salama (MK-BISA) bakal melaporkan Kepala Kemenag Halmahera Utara, Abdurahman M Ali, ke Kementerian Agama dan Kemen PAN-RB.

Abdurahman sebelumnya dilaporkan ke Bawaslu dan Polda Maluku Utara terkait pelanggaran ASN buntut video viralnya yang diduga berkampanye untuk paslon lain.

Terkait hal itu, Ketua Tim Kampanye MK-BISA, Basrin Kanaha menilai perbuatan Abdurahman melampaui batas serta menciderai proses demokrasi di Maluku Utara yang tengah berjalan kondusif.

“Sebagai ASN, Abdurahman dilarang berpolitik praktis apalagi sampai mengkampanyekan, mengajak memilih calon lain sebagaimana yang terdengar dalam rekaman berdurasi 7 menit 14 detik tersebut,” kata Basrin di Ternate, Rabu, 23 Oktober 2024.

Menurut Basrin, Tim Koalisi MK-BISA sedang menyusun laporan pelanggaran tersebut untuk segera dimasukkan ke Kementerian Agama dan Kemen PAN-RB.

“Tindakan Abdurahman ini sudah menyalahi UU ASN Pasal 9 ayat 2 dan juga peraturan BKN Nomor 6 Tahun 2022, tentang disiplin Pegawai Negeri Sipil,” tegasnya.

Basrin turut meminta seluruh ASN kementerian maupun ASN daerah dapat menjaga netralitas dan tidak memanfaatkan jabatan untuk kepentingan paslon tertentu. Hal ini demi menjaga kondusifitas pelaksanaan pilkada yang demokratis, adil dan bermartabat.

“Saya imbau kepada seluruh ASN untuk menjaga netralitas demi terwujudnya pelaksanaan pilkada yg demokratis, jujur, adil dan bermartabat,” ujarnya.

cermat

Recent Posts

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

25 menit ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

2 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

13 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

17 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago