News

Kulit Hewan Kurban Menumpuk di Pesisir Ternate, Warga: Baunya Menyengat

Pemandangan tak sedap terlihat di Kawasan Pesisir Pusat Kuliner Belakang Jatiland Mall, Kelurahan Gamalama, Kota Ternate, pada Jumat, 30 Juni 2023.

Hasil pantauan cermat, beberapa potongan kulit dan organ dalam hewan kurban meluber ke pesisir, tepat di atas bebatuan kawasan tersebut.

Padahal lokasi yang baru saja dibangun Pemkot Ternate sebagai pusat kuliner ini, biasa jadi spot bersantai dan memancing warga setempat.

Tumpukan potongan bangkai itu lantas dikeluhkan pengunjung. Iksan Wahab (46), kepada cermat, mengaku terganggu dengan potongan bangkai sapi itu.

“Awalnya saya kira itu sampah, ternyata setelah saya periksa isi karung tersebut ada bangkai kulit dan organ dalam sapi,” kata Iksan.

Iksan bilang, sejak kemarin tumpukan karung berisikan bangkai kulit sapi ini sudah ada di lokasi tersebut.

Kendati begitu, Iksan mengaku, belum diketahui pasti siapa yang membuang potongan kulit hewan kurban itu.

Tak hanya bangkai sapi, ada juga sampah yang juga dibuang tak jauh dari lokasi bangkai.

“Sampah juga dibuang bagitu saja, saya dan teman-teman yang biasa mancing di sini, dan merasa sangat terganggu,” keluhnya.

Pengunjung lainnya, Ramla Arif, sedang berfoto bersama keluarganya. Ia mengeluh lantaran aroma yang menyengat mulai muncul di sepanjang jalan.

Dia pun berharap ada pengawasan dari instansi terkait agar kondisi itu tak mengganggu aktivitas warga.

“Saya dan keluarga sering mampir ke sini tiap sore jadi kalau boleh hal-hal seperti ini bisa diperhatikan oleh instansi terkait, biar kita warga tidak terganggu,” cetusnya.

___

Penulis: Muhammad Ilham Yahya

Editor: Rian Hidayat Husni

cermat

Recent Posts

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

2 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

4 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

15 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

19 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago