News

Kunker di Maluku Utara, Yasonna H Laoly Ingatkan Pegawai Kemenkumham untuk Jaga Integritas

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Republik Indonesia, Yasonna H. Laoly, melakukan kunjungan kerja (kunker) perdana di Maluku Utara, Kamis, 21 September 2023.

Ketika tiba di Kota Ternate, Yasonna memberikan arahan kepada jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Maluku Utara. Dan turut dihadiri Kakanwil Maluku Utara, M. Adnan, para Kadiv, serta seluruh kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT).

“Pesan saya, tingkatkan pelayanan publik dengan baik, dengan martabat, tidak dengan mentang-mentang,” jelas Yasonna.

Yosanna minta seluruh jajaran untuk selalu menjaga diri dengan profesional dan menjada martabat.

“Karena sekali kita terjebak kepada hal-hal yang melanggar aturan, persoalan ini menjadi besar, tentunya kita akan menjadi korban,” katanya.

Mantan anggota DPR RI ini mengucapkan terima kasih kepda seluruh jajaran yang hadir baik dari Kota Ternate maupun dari Pulau Halmahera.

“Awalanya ada 200 orang yang hadir sekarang menjadi 300 orang, terima kasih karena sudah datang dari daerah-daerah. Saya titipkan saudara semua berikan yang terbaik untuk bangsa ini,” pungkasnya.

——-

Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

59 menit ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

4 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

6 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

16 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

20 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago