Bupati Fifian Adeningsi Mus saat memberikan bantuan kepada perwakilan nelayan. Foto: Istimewa
Kelompok nelayan di Kepulauan Sula, Maluku Utara kembali menerima bantuan berupa 15 unit mesin 15 PK.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Bupati Kepulauan Sula Fifian Adeningsi Mus saat meresmikan Pasar Ikan di Kota Sanana.
Selain untuk nelayan, bantuan juga diberikan Fifian kepada para pedagang ikan berupa puluhan box penampungan.
“Ada tiga kelompok nelayan di Desa Bajo dan Desa Waiboga yang diberikan bantuan 15 Unit mesin Yamaha berkekuatan 15 PK dan puluhan box penampungan ikan kepada pedagang,” ucap Fifian, Sabtu, 14 September 2024.
Pembangunan pasar ikan ini merupakan hasil dari kerjasama Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia dengan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kepulauan Sula.
“Kami harapkan pasar ikan bersih ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pengguna pasar dan berperan aktif untuk menjaga dan merawat apa yang telah diberikan oleh pemerintah untuk masyarakat,” jelasnya.
Hadir pada kegiatan tersebut Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Sula, Wakil Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, Perwakilan Kadim 1510/Sanana, Perwakilan Polres Kepulauan Sula, para Asisten Daerah, Staf Ahli dan Pimpinan OPD setempat, Pedagang Pasar serta kelompok nelayan Desa Waiboga dan Desa Bajo di Kepulauan Sula, Maluku Utara.
____
Penulis: La Ode Hizrat Kasim
Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…
Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…
Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…
Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…
Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…