Polisi saat membersihkan tempat wudu di masjid. Foto: Istimewa
Polres Halmahera Utara, Maluku Utara, menginisiasi program Messi Team (Masjid Bersih) selama bulan suci Ramadan. Program ini melibatkan Pejabat Utama (PJU) Polres Halmahera Utara dan bekerja sama dengan Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) setempat.
Kapolres Halmahera Utara, AKBP Faidil Zikri, memimpin langsung kegiatan ini. Sejumlah masjid telah dibersihkan, mencakup area dalam masjid, tempat wudu, hingga halaman.
Selain aksi bersih-bersih, Polres Halmahera Utara juga membagikan ratusan takjil kepada masyarakat di depan Kantor Mapolres dan RSUD Tobelo. Para tahanan di Mapolres juga turut menerima pembagian takjil.
“Program Messi Team bertujuan menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan nyaman bagi masyarakat,” ujar AKBP Faidil Zikri, Selasa, 11 Maret 2025.
Ia menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan rumah ibadah serta memberikan kenyamanan bagi jemaah yang melaksanakan shalat selama Ramadhan.
“Kami berharap melalui bakti sosial ini, masyarakat dapat lebih nyaman dalam beribadah. Ini juga sebagai wujud kepedulian serta kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat,” tuturnya.
Saat ini, kegiatan Messi Team masih berfokus di wilayah Kota Tobelo. Program ini merupakan bagian dari tindak lanjut Program Ramadhan Suci Kapolri, yang dilaksanakan di jajaran kewilayahan melalui berbagai kegiatan seperti safari subuh, berbuka puasa bersama, serta tarawih keliling (tarling) dan tadarus.
“Polres Halut menjalankan program Ramadhan Bersih melalui Messi Team sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan ibadah yang lebih baik,” pungkasnya.
Pemilik unit bersama Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (PPPSRS) The Bellevue Radio Dalam…
Sekretaris Daerah Pulau Taliabu, Maluku Utara, Salim Ganiru berkesempatan menjadi narasumber utama dalam program talkshow…
Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Maluku Utara resmi melakukan kunjungan ke Polda dalam…
Wakil Bupati Halamhera Utara (Halut), Kasman Hi Ahmad, melakukan inspeksi mendadak ke Kantor Perusahaan Daerah…
Pemerintah Daerah (Pemda) Pulau Morotai, Maluku Utara, resmi menggelar pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) tahun…
Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…