News

Reny Laos Besok Dihadirkan di Persidangan, Anggota DPRD Halsel Terpilih Menyusul

Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menjadwalkan sejumlah pengusaha untuk dipanggil dan dihadirkan dalam persidangan kasus dugaan suap mantan Gubernur Abdul Gani Kasuba (AGK).

Pengusaha yang akan dihadirkan ini, 2 di antaranya adalah Renny Laos dan Eliya Gabrina Bachmid, yang akan jadi saksi di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri (PN) Ternate.

Renny Laos merupakan salah satu kontraktor ternama di Maluku Utara. Ia sebelumnya sudah dipanggil, hanya saja belum hadir. Dan Kamis, 11 Juli 2024 sesuai jadwal harus diperiksa sebagai saksi.

Sementara, Eliya Gabrina Bachmid, adalah Bendahara DPC Partai Gerindara Halmahera Selatan, yang merupakan anggota DPRD terpilih daerah pemilihan III, Kecamatan Gane dan Kepulauan Joronga.

JPU KPK Rio Vernika Putra kepada awak media mengatakan, untuk saksi Renny Laos, pihaknya telah melayangkan surat panggilan. Selain dia, masih banyak saksi lainnya yang juga dipanggil.

“Besok, surat panggilan sudah dikirim. Jadi kita tunggu besok ya,” tegas Rio di depan Kantor PN Ternate, Rabu, 10 Juli 2024.

Rio menambahkan, untuk pemeriksaan saksi di kamis besok, nama Eliya Gabrina Bachmid belum masuk, tetapi sudah dijadwalkan untuk dipanggil.

“Sudah kita jadwalkan, kalau sudah kita panggil nanti kita sampaikan ke publik,” jelasnya.

Rio bilang, nama Eliya Gabrina Bachmid telah teregister untuk dipanggil dan dihadirkan di persidangan untuk dimintai keterangan yang bersangkutan.

“Besok belum. Tetapi namanya ada nanti kita sampaikan,” pungkasnya.

—-

Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

41 menit ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

3 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

5 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

16 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

20 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago