Kabid Humas Michael Irwan Thamsil saat memegang penghargaan dari Kapolri. Foto: Istimewa
Bidang Humas Polda Maluku Utara kembali mendapatkan penghargaan tingkat Nasional kategori Sistem Pengelolaan Informasi Terpadu (SPIT) zona timur.
Penghargaan ini merupakan yang kedua kali di masa kepemimpinan Kabid Humas Kombes Pol Michael Irwan Tamsil.
Penghargaan pertama diterima pada saat rakernis Humas Polri tahun 2023 yang dilaksanakan di Holiday Inn, Denpasar, Bali, Jumat, 3 Maret 2023.
Sementara, penghargaan yang kedua kalinya ini pada acara puncak Hari Jadi ke-72 Humas Polri yang dilaksanakan di Gedung The Tribrata, Selasa, 31 Oktober 2023. Penghargaan tersebut diberikan langsung Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo.
2 penghargaan yang diterima itu, yakni Pengelolaan Media Online dan Media Sosial terbaik di Zona Timur dan Kategori Pengelolaan SPIT teraktif Zona Timur.
SPIT merupakan terobosan Humas Polri dalam menyajikan informasi, dengan cara menghimpun data dalam satu sistem dan disalurkan ke MediaHub. Data itu kemudian apat diakses seluruh mitra Humas Polri dalam hal ini insan pers untuk disalurkan kepada masyarakat.
Kombes Pol. Michael Irwan Thamsil, kepada cermat mengatakan, penghargaan yang diraih ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran Humas Polri di Maluku Utara.
“Ini merupakan kado yang luar biasa bagi keluarga besar Bidang Humas Polda Maluku Utara di Hari Jadi ke-72 Humas Polri Tahun 2023,” ucap Michael, Rabu, 1 November 2023.
Dengan adanya penghargaan itu, Michael berharap seluruh personel dapat termotivasi agar bekerja lebih baik, terutama dalam memberikan informasi kepolisian kepada masyarakat.
“Seluruh anggota Humas di Maluku Utara, ke depan harus bekerja lebih baik lagi,” harapnya.
——
Penulis: Samsul Laijou
Editor: Ghalim Umabaihi
Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…
Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…
Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…
Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…
Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…