News

Wakili Maluku Utara, Siswa MTS Negeri 3 Halut Ikut KSM Tingkat Nasional

Salah satu siswa MTS Negeri 3 Halmahera Utara, Kadrian Fadli Abdullah Dolosi, mewakili Maluku Utara di ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional tahun 2023 yang digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kadrian Fadli yang merupakan anak didik Sunarsi Habib Abdurachman di sekolah tersebut, sebelumnya, telah menunjukkan kemampuannya melalui KSM tingkat kabupaten dan provinsi beberapa bulan lalu di Ternate.

Kadrian pun kini dipercaya untuk menunjukkan bakatnya di ajang bertaraf nasional.

“Kadrian awalnya mengikuti seleksi tingkat kabupaten dan lolos menuju provinsi. Ia kembali menunjukkan kualitasnya dan keluar sebagai juara 1 di tingkat provinsi, ajang ini merupakan ajang tahunan,” kata salah satu pendamping KSM, Risno Taher kepada cermat, Selasa, 05 September 2023

Risno berharap di ajang KSM tingkat nasional kali ini, Kadrian dapat mengharumkan nama baik Provinsi Maluku Utara.

“Saya berharap siswa yang lolos seleksi tingkat nasional ini dapat melaju terus ke tahapan tertinggi, yakni tingkat Internasional. Ini juga demi mengharumkan nama sekolah asalnya,” tutur Risno.

Sementara Kepala Sekolah MTS 3 Halut Darman Manoma menambahkan, prestasi Kadrian dalam ajang ini sejatinya sangat membanggakan.

Sebab MTS 3 Halut adalah Madrasah Tsanawiyah dari Kabupaten Halut yang mewakili ke tahap Nasional. Darman mengucapkan terima kasih atas pembinaan, dukungan dan doa seluruh guru, siswa dan terutama orang tua siswa MTS N 3 Halut.

“Mohon doa restu untuk kontingen MTS N 3 Halut yang akan berkompetisi pada ajang KSM ini,” pungkasnya.

——

Penulis: Agus

Editor: Rian Hidayat Husni

cermat

Recent Posts

Admin Status Ternate Terancam Dijemput Paksa Setelah Dua Kali Mangkir dari Panggilan Jaksa

Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…

10 jam ago

Polda Malut Segera Tingkatkan Kasus Dugaan Penyimpangan Distribusi MinyaKita ke Penyidikan

Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…

10 jam ago

Jaksa Tahan Tiga Anggota Satpol PP Tersangka Kasus Penganiayaan Jurnalis di Ternate

Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…

12 jam ago

Ini Pesan Piet-Kasman untuk 97 CJH Halmahera Utara

Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…

14 jam ago

Duo Sayuri Lapor Sejumlah Pemilik Akun Penebar Rasisme ke Polda Malut

Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…

14 jam ago

Menteri ATR/BPN Lantik 31 Pejabat Struktural, Tegaskan Pentingnya Rotasi Berkala

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…

22 jam ago