News

Ziarah Makam Sultan hingga Konsolidasi Bacaleg jadi Alasan Nita Budi Susanti Balik ke Ternate

Istri mendiang Sultan Ternate ke-48, Nita Budi Susanti, bakal kembali menyambangi Kota Ternate pada Rabu 19 Juli 2023 mendatang.

Menurutnya, kedatangannya kali ini dalam rangka berziarah ke Makam Sultan Mudaffar Sjah. Tak hanya itu, ia juga akan melakukaan konsolidasi dirinya sebagai calon anggota DPR RI.

Nita juga memboyong 2 putra dan 2 putri mendiang sultan, yakni Gajah Mada Satria Nagara Mudaffar Sjah, Ali Muhammad Tajul Mulk Mudaffar Sjah, Nabila Maryam Purbaningsih Mudaffar Sjah dan Azka Nukila Purbaningrum Mudaffar Sjah.

“Setelah 9 tahun papanya meninggal kan Nabila sama Azka belum pernah melihat makamnya Ou, jadi paling  tidak ini bisa mengobati kerinduan mereka,” kata Nita kepada cermat, Senin, 17 Juli 2023.

Selama di Ternate, dia juga akan melaksanakan sejumlah pelantikan adat dan membentuk tim pemenang dirinya sebagai bacaleg DPR-RI.

“Saya akan bertahan agak lama di Ternate karena urusan partai, tapi untuk 4 anak mendiang sultan akan balik lebih dulu, mereka juga kan sekolah,” ujarnya.

Ia mengaku bakal menetap di Kadato Ici sebagai tempat tinggalnya selama di Ternate.

“Lokasinya kan cukup luas jadi kalau mau terima-terima tamu bisa lebih leluasa. Nanti ada penyambutan dari Balakusu se Kano-kano (masyarakat adat) dan seluruh caleg dan pengurus Partai PAN Malut, setelah itu mungkin akan ada iring-iringan keliling Kota Ternate untuk silaturahmi,” pungkasnya.

___

Penulis: Muhammad Ilham Yahya

Editor: Rian Hidayat Husni

cermat

Recent Posts

Admin Status Ternate Terancam Dijemput Paksa Setelah Dua Kali Mangkir dari Panggilan Jaksa

Kejaksaan Negeri (Kejari) Ternate berpotensi menjemput paksa terdakwa kasus penyebaran berita bohong (hoaks) dan pencemaran…

7 jam ago

Polda Malut Segera Tingkatkan Kasus Dugaan Penyimpangan Distribusi MinyaKita ke Penyidikan

Tim penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Maluku Utara dalam waktu dekat akan menggelar…

7 jam ago

Jaksa Tahan Tiga Anggota Satpol PP Tersangka Kasus Penganiayaan Jurnalis di Ternate

Tim penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Ternate menyerahkan tiga anggota Satpol PP, yang…

9 jam ago

Ini Pesan Piet-Kasman untuk 97 CJH Halmahera Utara

Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua dan Wakil Bupati Kasman Hi Ahmad, secara resmi melepas…

11 jam ago

Duo Sayuri Lapor Sejumlah Pemilik Akun Penebar Rasisme ke Polda Malut

Dua pemain bintang Malut United, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri, secara resmi melaporkan sejumlah pemilik…

11 jam ago

Menteri ATR/BPN Lantik 31 Pejabat Struktural, Tegaskan Pentingnya Rotasi Berkala

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, melantik 31 pejabat struktural…

19 jam ago