News

Desakan “Darurat” untuk PJ Bupati Pulau Morotai

Massa Gerakan Aksi Pemuda Morotai (GAPM) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Bupati Pulau Morotai, Senin, 28 Oktober 2024.

Aksi dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda tersebut mendesak PJ Bupati Pulau Morotai, Burnawan, menindaklanjuti sejumlah tuntutan publik yang diutarakan.

Massa tampak membentangkan spanduk bertuliskan Indonesia dalam Cengkraman Oligarki. Mereka juga menyampaikan 17 poin tuntutan.

Aril Baba dalam orasinya mengatakan, Morotai saat ini alami kiris kebijakan publik, yang artinya pemerintah daerah gagal melaksanakan tanggungjawabnya.

“Pemerintah daerah secara nyata menunjukkan kegagalan sendiri terhadap rakyat Pulau Morotai,” ujarnya.

Belakangan, kata dia, dugaan komersialisasi dan privatisasi sektor pendidikan menjadi masalah yang tak dapat dibendung.

“Lihat saja. Morotai saat ini berupa fasilitas gedung sekolah yang banyak bermasalah, dan juga sarana transportasi untuk sekolah di enam kecamatan tidak merata,” ungkapnya.

Dirinya menegaskan PJ Bupati agar segera angkat kaki dari Morotai karena hanya sibuk keluar daerah.

“Tuntutan rakyat yang kami bawa tidak pernah bertemu direspons Burnawan selaku Pj bupati. Setiap kami datang mereka beralasan Burnawan keluar daerah,” katanya.

“Oleh karena itu dengan tegas Pj Bupati untuk segera angkat kaki dari morotai. Karena tidak sesuai dengan visi misi pemerintahan yang baik di Pulau Morotai,” tandasnya.

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

6 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

8 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

10 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

21 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

1 hari ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago