News

Gelar Muswil Perdana, Kepala Perpustakaan Unibrah Terpilih sebagai Ketua FPPTI Malut

Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) Wilayah Provinsi Maluku Utara menggelar musyawarah wilayah (Muswil) perdana di Poltekkes Ternate, pada Senin (10/10).

Muswil yang dibuka Ketua Umum FPPTI Pusat, Mariyah itu, Kepala Perpustakaan Universitas Bumi Hijrah (Unibrah), Abdul Gafur Thalib terpilih sebagai Ketua Wilayah FPPTI Maluku Utara periode 2022-2025.

Sementara, Sri Bulan Juli Nainggolan, Pustakawan Universitas Khairun Ternate terpilih sebagai wakil ketua dan Yuslinah Nurdiyani, Pustakawan STKIP Kie Raha terpilih sebagai sekretaris.

Kemudian, Nurhayati Yahya, dari Poltekkes Ternate dipilih jadi bendahara FPPTI Maluku Utara.

Ketua Umum FPPTI Pusat, Mariyah, dalam kesempatan tersebut menjelaskan FPPTI adalah  organisasi independen yang butuh kolaborasi dengan berbagai unsur, termasuk stakeholder di daerah. 

“Program kerja FPPTI Maluku Utara yang akan terbentuk harus bersinergi dengan program kerja FPPTI Pusat,” katanya.

Salah satu program kerja FPPTI Pusat, sambung ia, adalah pelatihan literasi informasi secara online. “Termasuk juga punya jurnal ilmiah,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Maluku Utara, Mulyadi Tutupoho, mengajak FPPTI Malut menjalin kerja sama untuk meningkatkan kualitas perpustakaan di perguruan tinggi.

Ketua Panitia Muswil Abdul Gafur Thalib, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan Muswil I FPPTI Wilayah Malut.

Muswil tersebut dihadiri oleh kepala perpustakaan dan pustakawan perguruan tinggi se-Maluku Utara, baik secara online lewat zoom meeting maupun offline.

Penulis: Tim

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Bikin Macet, Parkir Tepi Jalan di Kota Ternate Tuai Kritik

Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…

41 menit ago

Polisi: Banyak Pihak Akan Jadi Tersangka Kasus Tambang Ilegal di Halsel

Polisi memastikan terdapat banyak pihak yang akan menjadi tersangka dalam kasus aktivitas pertambangan emas ilegal…

2 jam ago

Kolaborasi Mewujudkan Desa Berdaya Melalui Depot Air Minum Program PT NHM

Masyarakat Desa Barumadehe di Kecamatan Kao Teluk, Halmahera Utara, Maluku Utara menyampaikan apresiasi atas kehadiran…

2 jam ago

Badan Kehormatan DPRD Malut Pastikan Proses Kode Etik Ketua Komisi II Terus Berlanjut

Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara menegaskan bahwa proses penanganan…

4 jam ago

Karyawan PDAM Cabang Galela Cekcok dengan Direkturnya

Karyawan atau staf di PDAM Cabang Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, cekcok dengan Dirut…

5 jam ago

Temu DPR RI, Galela dan Loloda Minta Dukungan Dimekarkan Jadi Daerah Otonomi Baru

Kecamatan Galela dan Loloda di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, meminta dukungan untuk percepatan menjadi…

5 jam ago