News

Geologi Dorong Situs Warisan di Hiri Jadi Perhatian Orang Muda

Laboratorium Geologi Universitas Muhammadiyah Maluku Utara (UMMU) bekerjasama dengan Badan Pengelola Aspiring Geopark Ternate menggelar Geofieldtrip mengunjungi 2 situs warisan di Pulau Hiri, Kota Ternate, Sabtu, 12 April 2025.

Dalam Geofiledtrip itu juga Laboratorium Geologi UMMU menggelar diskusi bersama para peserta tentang wisata terintegrasi dan berkelanjutan di Pulau Hiri.

Melalui Geofieldtrip tersebut Geologi UMMU mendorong agar 2 situs warisan yang berada di Pulau Hiri menjadi perhatian bagi orang muda, khususnya terkait Baru Ma Adu.

Baru Ma Adu sendiri dianggap sebagai sebuah solusi untuk mengubah kebiasaan para pemuda agar bisa semakin menjadi lebih baik.

“Kita harus merancang dan mengembangkan Baru Ma Adu menjadi Desa wisata, ini pun harus bisa di support oleh Dinas Pariwisata yang tentunya berbasis kearifan lokal Hiri,” ujar Wawan Ilyas, selaku pegiat Baru Ma Adu.

Wawan juga berterimakasih atas Geofieldtrip yang digagas oleh Laboratorium Geologi UMMU ini karena menaruh perhatian terhadap situs warisan yang ada di Pulau Hiri.

“Kami berterima kasih ke Laboratorium Geologi UMMU dan BP Aspiring Geopark serta Ternate Geopark Youth Forum,” tuturnya.

Tak hanya diskusi, Geofieldtrip ini juga menggelar aksi sosial berupa bantuan untuk perbaikan mushalla yang ada di Kelurahan Tomajiko, Pulau Hiri.

Sementara itu perwakilan dari Laboratorium Geologi UMMU, Deddy Arif bilang, ke depannya pihaknya juga akan menggelar Geofieldtrip di beberapa situs warisan yang lain.

“Laboratorium Geologi UMMU akan melakukan trip berikutnya di beberapa situs warisan geologi, sebagai bentuk support menuju geopark nasional,” pungkasnya.

cermat

Recent Posts

Bikin Macet, Parkir Tepi Jalan di Kota Ternate Tuai Kritik

Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…

40 menit ago

Polisi: Banyak Pihak Akan Jadi Tersangka Kasus Tambang Ilegal di Halsel

Polisi memastikan terdapat banyak pihak yang akan menjadi tersangka dalam kasus aktivitas pertambangan emas ilegal…

1 jam ago

Kolaborasi Mewujudkan Desa Berdaya Melalui Depot Air Minum Program PT NHM

Masyarakat Desa Barumadehe di Kecamatan Kao Teluk, Halmahera Utara, Maluku Utara menyampaikan apresiasi atas kehadiran…

2 jam ago

Badan Kehormatan DPRD Malut Pastikan Proses Kode Etik Ketua Komisi II Terus Berlanjut

Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara menegaskan bahwa proses penanganan…

3 jam ago

Karyawan PDAM Cabang Galela Cekcok dengan Direkturnya

Karyawan atau staf di PDAM Cabang Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, cekcok dengan Dirut…

5 jam ago

Temu DPR RI, Galela dan Loloda Minta Dukungan Dimekarkan Jadi Daerah Otonomi Baru

Kecamatan Galela dan Loloda di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, meminta dukungan untuk percepatan menjadi…

5 jam ago