Categories: Uncategorized

Hearing Terbuka, Wali Kota Ternate Minta Maaf ke Warga Tobelo

Wali Kota Ternate, Maluku Utara, M. Tauhid Soleman, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Tobelo, Halmahera Utara, atas video viral mantan Kadisperindag Muchlis Djumadil, yang mengusir pedagang.

Permohonan maaf ini disampaikan wali kota saat hearing terbuka bersama massa aksi dari mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Tobelo, Galela, Morotai, Loloda, Kao (TOGAMALOKA) Maluku Utara.

“Permohonan maaf ini untuk keluarga di Tobelo, Galela, Loloda dan lainya di Halmahera Utara,” ucap Tauhid, Senin, 29 Mei 2023.

Tauhid mengaku, ia sudah mencanangkan Ternate sebagai kota untuk semua orang, tanpa melihat mereka berasal dari mana.

“Kota Ternate ini bukan terbuka di zaman saya, tetapi sejak sekitar 700 tahun yang lalu, jadi kota ini untuk semua orang,” katanya.

Mantan Sekot Ternate ini bilang, Muchlis Djumadil telah diberhentikan dari jabatanya sebagai Kadisperindag dalam rangka pemeriksaan.

“Untuk itu, saya minta massa aksi untuk bersabar, surat pemberhentian saya sudah tanda tangan dan akan dibacakan,” pungkasnya.

Sementara itu, salah satu massa aksi, yang juga pengurus Sibualamo Maluku Utara dalam orasinya mengatakan, langkah Wali Kota M. Tauhid Soleman patut diapresiasi karena langsung mengambil sikap atas masalah tersebut.

“Setelah video viral, tidak butuh waktu lama, hanya hitungan jam, sudah mengambil langkah mencopot Muchlis dari jabatanya,” teriaknya.

Ia bilang, langkah ini belum pernah dilakukan wali kota maupun bupati lainya. “Tidak semua kepala daerah seperti ini. Ini sangat profesional. Untuk itu kami sangat berterima kasih kepada Pak Wali,” tutupnya.

———–

Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

 

cermat

Share
Published by
cermat

Recent Posts

Bikin Macet, Parkir Tepi Jalan di Kota Ternate Tuai Kritik

Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…

42 menit ago

Polisi: Banyak Pihak Akan Jadi Tersangka Kasus Tambang Ilegal di Halsel

Polisi memastikan terdapat banyak pihak yang akan menjadi tersangka dalam kasus aktivitas pertambangan emas ilegal…

2 jam ago

Kolaborasi Mewujudkan Desa Berdaya Melalui Depot Air Minum Program PT NHM

Masyarakat Desa Barumadehe di Kecamatan Kao Teluk, Halmahera Utara, Maluku Utara menyampaikan apresiasi atas kehadiran…

2 jam ago

Badan Kehormatan DPRD Malut Pastikan Proses Kode Etik Ketua Komisi II Terus Berlanjut

Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara menegaskan bahwa proses penanganan…

4 jam ago

Karyawan PDAM Cabang Galela Cekcok dengan Direkturnya

Karyawan atau staf di PDAM Cabang Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, cekcok dengan Dirut…

5 jam ago

Temu DPR RI, Galela dan Loloda Minta Dukungan Dimekarkan Jadi Daerah Otonomi Baru

Kecamatan Galela dan Loloda di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, meminta dukungan untuk percepatan menjadi…

5 jam ago