News

HUT Persaja Ke-72, Kejati Maluku Utara Bagi Ratusan Sembako ke Warga

Kejaksaan Tinggi (Kajati) Maluku Utara menggelar upacara dan syukuran serta bagi-bagi ratusan sembako gratis kepada masyarakat dalam rangka perayaan hari ulang tahun (HUT) Persatuan Jaksa Indonesia (Persaja) ke-72, Senin, 08 Mei 2023.

Upacara yang dipimpin Wakajati Maluku  Muhammad Syarifuddin ini dihadiri seluruh Asisten dan Koordinator. 

Ratusan paket sembako itu dibagikan di 3 titik di Kota Ternate, yakni di tukang sol sepatu, ABK Speed di Pelabuhan Residen, dan TKBM pelabuhan Ahmad Yani.

Muhammad Syarifuddin, dalam membacakan amanat Jaksa Agung Republik Indonesia Burhanuddin mengatakan, Persaja sebagai satu-satunya wadah organisasi profesi bagi para Jaksa, yang menghimpun, menyatukan, dan menaungi para Jaksa di seluruh Indonesia.

Dan itu, kata ia, berlandaskan keilmuan dan kemasyarakatan yang memperjuangkan tegaknya hukum, yang mengandung makna substansi kepastian, kebenaran dan keadilan.

Karena itu, eksistensi Persaja diharapkan mampu menjadi fasilitator dalam membentuk Jaksa sebagai abdi hukum yang profesional, berintegritas, berkepribadian. 

“Termasuk berdisiplin, memiliki etos kerja tinggi, penuh tanggung jawab, bermoral dan berhati nurani, sehingga dapat meminimalisir segala bentuk perbuatan tercela yang dilakukan para Jaksa,” jelasnya.

Muhammad menambahkan, Persaja sebagai rumah bagi para Jaksa, harus transparan dalam menyalurkan aspirasi para anggotanya. 

Untuk itu persaja diharapkan mampu mengaktualisasikan diri dengan memahami perkembangan global, tanggap dan mampu menyesuaikan diri dalam memelihara citra profesi dan kinerja para Jaksa. Dengan begitu, apa yang disuarakan dapat dirasakan manfaatnya secara utuh bagi anggotanya.

Di samping itu, secara personal ia menyebut semua yang hadir dalam upacara itu mengemban amanah dalam menjaga moral, khususnya bagi Jaksa selaku aparat penegak hukum sehingga masyarakat akan menghargai dan mencintai aparat penegak hukum.

“Bila kita sendiri menghargai tugas dan kehormatan dan martabat kita sebagai Jaksa akan tetap terjaga di mata masyarakat,” pungkasnya.


Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

2 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

5 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

7 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

18 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

22 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago