News

Kepala Disdukcapil Morotai Diperingatkan Soal Disiplin ASN

Sekda Pulau Morotai Muhammad Umar Ali memberi peringatan keras terhadap Kepala Disdukcapil Alprit Santiago yang tidak masuk kantor sejak awal Desember 2024 lalu.

“Saya sebagai atasan, kita tetap memproses, karena sudah tiga kali kami panggil dia belum pulang,” ujar Umar saat dikonfirmasi Minggu, 2 Februari 2025.

Menurutnya, Alprit telah melanggar disiplin ASN karena izin keluar daerah yang diberikan telah berakhir.

“Kita akan panggil dia untuk pulang karena izinnya sudah selesai. Awalnya izin diberikan untuk mengantar keluarga, tapi sampai sekarang dia belum kembali masuk kerja,” jelasnya.

Umar menegaskan pihaknya akan kembali memanggil Alpret pada Senin mendatang. Jika tidak ada respons, kata dia, tindakan disiplin lebih lanjut akan dilakukan.

“Kita sudah dua kali panggil, dan mungkin hari Senin besok dia tidak masuk, maka kita panggil lagi dan buat berita acara. Kita lanjutkan ke atas untuk tindak kedisiplinan sebagai ASN,” tandasnya.

Diketahui, Alprit sebelumnya sempat menuai kecaman dari masyarakat karena diduga membatalkan status pekerjaan KTP milik salah satu calon bupati.

Saat ini posisi Kepala Disdukcapil sementara dijabat oleh Pelaksana Harian (Plh) Ikbal Hi Umar.


Penulis: Aswan Kharie

cermat

Recent Posts

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

2 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

12 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

17 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago

NHM Peduli Beri Bantuan untuk Penyandang Disabilitas di Maluku Utara

PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) melalui NHM Peduli kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung masyarakat penyandang…

4 hari ago