News

Operasi Zebra Kie Raha di Ternate, Polisi Tilang 450 Kendaraan yang Melanggar

Satlantas Polresta Ternate menindak ratusan kendaraan yang melanggar aturan lalu lintas saat melakukan Operasi Zebra Kie Raha.

Razia yang dilakukan sejak tanggal 14 hingga 21 Oktober 2024 ini, tercatat sebanyak 450 kendaraan, mulai dari kendaraan roda dua hingga kendaraan roda empat.

“Operasi dimulai pada 14 sampai hari ini, dan total kendaraan yang melakukan pelanggaran dan ditindak sebanyak 459 kendaraan. Paling banyak motor,” jelas Kasat Lantas Polres Ternate AKP Rezza Muhammad Fajrin, Selasa, 22 Oktober 2024.

Reza menambahkan, dari 459 kendaraan yang ditilang, rinciannya 3 unit mobil, yakni 1 unit Mini Bus, 1 unit Pick Up, dan 1 R3. Sementara, sepeda motor 456 unit yang ditindak.

“Pelanggaran yang ditemukan dan ditindak paling banyak sepeda motor, dengan pelanggaran rata-rata perlengkapan motor tidak lengkap, tidak menggunakan helm paling banyak,” jelasnya.

Mantan Kapolsek Galela, Halmahera Utara ini bilang, kendaraan yang menggunakan plat atau nomor polisi luar Maluku Utara juga dilakukan penindakan.

“Setelah ditilang, pemilik kendaraan jika mau mengambil kendaraanya harus menunjukan kelengkapan kendaraan seperti STNK. Jika kendaraan tidak lengkap seperti tidak menggunakan kaca spion kita arahkan untuk dipasang, jika menggunakan kenalpot racing, kita arahkan untuk diganti ke kenalpot standar,” tutupnya.

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

3 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

5 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

7 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

18 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

22 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago