News

Pekan Depan, Gerindra Kepulauan Sula Hadirkan Tim Atensi dan Hasil Penjaringan

DPC Partai Gerindra Kepulauan Sula, Maluku Utara, akan menggelar rapat pleno hasil penjaringan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati pada pekan depan mendatang.

Rapat pleno tersebut akan dihadiri Tim Atensi Partai Gerindra Maluku Utara dan Tim penjaringan Pilkada Kabupaten Kepulauan Sula.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra Kepulauan Sula M Rismit Teapon mengatakan, pasca penutupan penjaringan di tanggal 5 Mei 2024, rapat pleno verifikasi bakal calon akan dijadwalkan pada 8 Mei 2024.

“Plenonya akan dihadiri oleh Tim asistensi Gerindra Provinsi Maluku Utara yang di bagi sesuai zona,” kata Rismit kepada cermat, Selasa, 30 April 2024.

Mantan Jurnalis Kepulauan Sula itu menyebutkan bahwa tim Asistensi Partai Gerindra Maluku Utara akan bekerja dan bersikap secara profesional.

“Tim asistensi akan bersikap netral kepada semua figur saat pleno verifikasi berkas calon hingga tahapan fit and proper test untuk bakal calon Bupati dan wakil Bupati memperoleh Rekomendasi partai nanti,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, fit and proper test bakal calon Bupati dan wakil Bupati akan dilaksanakan di Kota Ternate.

“Rencananya uji kelayakan dan kepatutan akan dilaksanakan di kota Ternate bersama DPD Gerindra Provinsi dan di hadiri oleh Tim asistensi dari Pengurus Pusat partai Gerindra,” tutupnya.

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

10 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

13 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

14 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

1 hari ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

1 hari ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago