News

Pekan Depan, MV Miko Natalia 88 Layani ASN Pemprov Maluku Utara

Kapal cepat MV Miko Natalia 88 yang awalnya direncanakan melayani rute Pelabuhan Ahmad Yani Ternate-Pelabuhan Gita kini telah dialihkan dengan rute baru, yakni Pelabuhan Ahmad Yani Ternate-Pelabuhan Guraping, Tidore Kepulauan, Maluku Utara.

Peralihan rute ini berdasarkan rekomendasi Dinas Perhubungan Provinsi Maluku Utara Nomor 500.5.7.15/074/DISHUB perihal rekomendasi persetujuan pengoperasian Kapal MV Miko Natalia 88, tertanggal 19 Februari 2024.

Beroperasinya kapal MV Miko Natalia 88 pada rute baru ini sekaligus menjadikannya sebagai armada pengganti KM. Express Cantika 1F yang melayani angkutan penumpang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

MV Miko Natalia 88 memiliki kapasitas angkut penumpang lebih dari 250 orang. Kapal ini direncanakan bertolak dari Pelabuhan Ahmad Yani-Pelabuhan Guraping pada pukul 08.00 WIT dan kembali bertolak dari Pelabuhan Guraping- Pelabuhan Ahmad Yani pada pukul 16.30 WIT dengan harga tiket Rp65.000.-/penumpang.

“Kami berharap ke depannya kapal cepat ini dapat mempermudah akses transportasi, khususnya bagi ASN yang berangkat ke kantor,” kata Fadli Ali Kepala Cabang PT. Putra Obi Mandiri dalam keterangan yang diterima cermat, Kamis, 22 Februari 2024. Menurut Fadli, kapal tersebut akan beroperasi mulai pekan depan.

MV Miko Natalia 88 juga memiliki fasilitas full ac dengan dua dek akomodasi penumpang. Kecepatan rata-rata kapal ini yakni 36 sampai dengan 39 knot atau kurang lebih 20 menit pelayaran sudah tiba di pelabuhan tujuan.

“Untuk jadwal operasinya itu dari hari Senin sampai dengan Jumat,” jelasnya.

 

cermat

Recent Posts

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

2 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

4 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

14 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

19 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago