News

Polresta Tidore Buka Pelayanan Perpanjangan SIM di Sofifi

Polresta Tidore, Maluku Utara, kembali menghadirkan inovasi terbaru dengan menyediakan layanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) di wilayah Ibu Kota Sofifi, untuk mempermudah masyarakat.

Pelayanan SIM keliling ini Satlantas Polresta Tidore menggunakan 1 unit Mini Bus sebagai tempat pelayanan.

Selain itu, masyarakat juga bisa datang langsung ke Kantor Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Tidore di Sofifi, tepat di Jalan Raya Ampera No, 01 Sofifi (Kantor Eks Puskesmas Galala).

Pelayanan ini dibuka Senin-Jumat, mulai pukul 08.00-16.00 WIT. Sementara di hari Sabtu, dibuka pukul 08.00-12.00 WIT.

Kapolresta Tidore, Kombes Pol, Yury Nurhidayat kepada cermat mengatakan, pihaknya menyediakan pelayanan perpanjangan SIM A dan C di Sofifi dan sekitarnya.

“Layanan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin memperpanjang SIM A dan C tanpa harus menyeberang ke Pulau Tidore,” ucapnya, Jumat, 25 Oktober 2024.

Yury menambahkan, dengan adanya layanan SIM keliling ini, warga yang berdomisili di Sofifi dan sekitarnya dapat langsung melakukan perpanjangan SIM di lokasi yang lebih dekat.

“Inovasi ini diharapkan dapat mengurangi hambatan geografis dan mempersingkat waktu yang diperlukan untuk proses perpanjangan SIM, sehingga masyarakat dapat lebih mudah mengakses layanan tersebut,” pungkasnya.

redaksi

Recent Posts

BPBD Maluku Utara Buat Imbauan Soal Peringatan Cuaca ekstrim Hingga Februari 2026

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maluku Utara mengimbau pada seluruh pemerintah di kabupaten dan kota…

6 jam ago

Ratusan Personel Polda Maluku Utara Terima Tanda Kehormatan dari Presiden Prabowo

Sebanyak ratusan anggota Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara menerima penghargaan Tanda Kehormatan dari Presiden Republik…

7 jam ago

Hadiri Rakornas Keuangan Daerah, Bupati Haltim Tegaskan Komitmen Akuntabilitas APBD

Bupati Halmahera Timur, Ubaid Yakub, didampingi Sekretaris Daerah Ricky Chairul Richfat, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional…

7 jam ago

Kadisperindag Nonaktif Konsultasi Proses Hukum Proyek Cold Storage ke Polda Malut

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Maluku Utara nonaktif, Yudhitya Wahab, mendatangi Direktorat Reserse…

10 jam ago

Pemkab Morotai Kembali Raih Penghargaan UHC Award 2026

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Morotai, Maluku Utara kembali meraih apresiasi tingkat nasional atas komitmennya dalam…

10 jam ago

Iqbal Ruray: Pemprov Malut Harus Optimalkan Pendapatan Daerah

Anggota DPRD Provinsi Maluku Utara, Iqbal Ruray, meminta pemerintah daerah segera menyelesaikan kewajiban keuangan daerah…

10 jam ago