News

Satu Rumah di Desa Gorua, Halmahera Utara, Ludes Terbakar

Rumah milik Ahmad Abukasim, warga Desa Gorua, Kecamatan Tobelo Utara, Halmahera Utara, Maluku Utara, hangus terbakar, Sabtu (1/4) sekitar pukul 16.00 WIT.

Saat kejadian, Ahmad sedang berada di rumah kerabatnya. “Anak saya yang beri tahu lewat telepon kalau rumah terbakar,” katanya.

Ahmad bilang, sebelum ke rumah kerabatnya, ia sempat memasak air di tungku. “Kemungkinan api berasal dari tungku,” katanya.

Akibat dari peristiwa tersebut, beberapa barang berharga ikut terbakar. Mulai dari sepeda motor, ijazah milik anak dan istri, serta uang hasil jualan tomat.

Api baru berhasil dipadamkan setelah tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

cermat

Recent Posts

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

2 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

12 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

17 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago

NHM Peduli Beri Bantuan untuk Penyandang Disabilitas di Maluku Utara

PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) melalui NHM Peduli kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung masyarakat penyandang…

4 hari ago