Categories: News

Tidak Diundang di Pleno Kabupaten, Anggota PPK Halut: KPU Bikin Kecewa

Sejumlah Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Halmahera Utara, Maluku Utara, mengaku menyesalkan sikap KPU yang tak mengundang mereka dalam pelaksanaan pleno rekapitulasi tingkat kabupaten.

“Kami merasa kecewa terhadap ketua KPU Halut dan seluruh jajaran. Pasalnya, pleno kali ini kami tidak dilibatkan lagi,” kata seorang anggota PPK kepada cermat, Kamis, 29 Februari 2024

Ia menyebut bahwa ada informasi yang diperoleh bahwa karena alasan anggaran yang tidak memenuhi untuk mengundang semua anggota PPK.

“Menurut saya, kalau alasan anggaran itu tidak masuk akal, padahal anggaran cukup besar kok kenapa selalu jadi alasan anggaran tidak cukup,” ucapnya heran.

Ia bilang, rekapitulasi di tingkat kecamatan 5 anggota PPK sudah bersama-bersama mensukseskan jalannya pleno, namun, setelah pleno kabupaten, mereka justru tidak dilibatkan hanya ketua dan satu anggota saja.

“Banyak teman-teman kami kecewa karena merasa tidak dihargai selama bekerja. Padahal setiap tahapan pemilu tahun 2024 mereka telah bekerja keras,” ucap dia sumber tersebut yang enggan namanya disebut.

Sementara itu, Anggota KPU Halut Divisi Teknis, Sefriando Bitakono saat ditanya terkait masalah ini, mengaku bukan wewenangnya.

“Maaf hal-hal seperti itu bukan kewenangan saya,” kata Sefriando.

Kru cermat juga berupaya menghubungi Sekretaris KPU Halut Najmah Kalauw melalui telpon dan pesan WatsApp namun tidak menggubris hingga berita ini ditayangkan.

cermat

Recent Posts

DPRD Resmi Tetapkan Sashabila Mus dan La Ode Yasir Pimpin Pulau Taliabu

DPRD resmi menetapkan pasangan Sashabila Widya L Mus dan La Ode Yasir sebagai Bupati dan…

3 jam ago

Beredar Surat Penipuan Berkedok Penawaran Kerja Sama, Catut Nama PT NHM

PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) mengeluarkan pernyataan tegas terkait dugaan penipuan yang mencatut nama perusahaan…

5 jam ago

Tanam Pohon di Area Kerja, PT SGM Yakin Wujudkan Lingkungan Hijau

PT Sumber Graha Maluku (SGM) menyatakan komitmennya dalam mewujudkan penghijauan lingkungan melalui program penanaman pohon…

5 jam ago

PSM Vs Malut United: Imran Minta Anak Asuhnya Tak Jemawa soal Klasemen

Malut United FC bakal melawat ke kandang PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota…

6 jam ago

Ekspedisi Senggamau Kayoa 2025 Usung Pengenalan Hewan Purba

Menjelajahi dan mengenal hewan purba menjadi event menarik dalam Ekspedisi Senggamau Kayoa 2025 yang ditukangi…

6 jam ago