News

Warga Tobelo Keluhkan Banyak Kendaraan Tangki Rakitan Ikut Antrian BBM Bersubsidi

Sejumlah masyarakat di Tobelo, Halmahera Utara, Maluku Utara, mulai keluhkan pelayanan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Wari, karena melayani kendaraan dengan tangki rakitan untuk mengisi BBM Bersubsidi jenis Pertalite.

Sesuai pantauan cermat, sekitar pukul 7.30 WIT, kendaraan motor dan mobil yang tangki sudah tidak lagi SNI mulai terlihat mengantri meski SPBU belum dibuka.

Aktivitas ini terlihat setiap hari waktu SPBU dibuka, antrian panjang tetap saja terjadi karena adanya pengendara gunakan tangki rakitan.

Kehadiran kendaraan tangki rakitan ini membuat warga yang mengisi BBM Bersubsidi harus ikut mengantri panjang.

Salah satu pengendara, Alan kepada wartawan mengeluhkan itu. Menurutnya, kendaraan tangki rakitan ini bukan baru pertama, tapi sudah lama dan terkesan dibiarkan.

“Coba lihat di antrian ini, banyak motor tangki rakitan yang ikut antri. Kita akhirnya ikut antri cukup lama. Karena harus tunggu mereka mengisi BBM,” jelas Alan, Kamis, 26 September 2024.

Alam menambahkan, setelah mereka mengisi ful BBM, para pengendara tangki rakitan ini pergi tidak jauh dari SPBU untuk menampung BBM dan kembali lagi mengantri.

“Mereka ini bukan hanya isi satu kali tetap berulang kali. BBM itu mereka tampung hanya di sekitar SPBU, tidak jauh dari sini,” tegasnya.

Senada, salah satu tukang bentor, Wandi juga resah dengan adanya sejumlah orang yang mengantri BBM Subsidi dengan tangki rakitan. Sayangnya, itu tetap dilayani petugas SPBU.

“Kalau kita liat-liat ini mereka berbisnis, karena mengisi BBM berulang kali. Tetapi tidak ditegur petugas SPBU, malah dilayani terus,” ucapnya.

Sebagai masyarakat biasa, pihaknya berharap kepada Polres Halmahera Utara untuk menindak kendaraan rakitan yang mengisi BBM bersubsidi.

“Kami masyarakat tidak bisa berbuat apa-apa. Untuk itu kami berharap kepada Polres untuk tindak, sehingga tidak terjadi antrian lagi di sini,” pungkasnya.

cermat

Recent Posts

Mengenal Ilham, Lulusan Magister IPB Asal Morotai yang Meneliti Kerentanan Nelayan Tuna

DI ujung utara Provinsi Maluku Utara, terdapat sebuah pulau yang berbatasan langsung dengan Samudra Pasifik,…

6 jam ago

DPRD Akan Rekomendasi Kontrak Dokter Khusus Tangani Kekerasan Perempuan dan Anak di Tidore

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tidore Kepulauan meminta seluruh mitra kerja terkait untuk mengambil…

19 jam ago

Polda dan Kejati Maluku Utara Perkuat Sinergitas Penegakan Hukum

Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol Waris Agono, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

20 jam ago

5 Jam Diperiksa Jaksa, Ketua DPRD Maluku Utara Mengaku Hanya Koordinasi

Ketua DPRD Maluku Utara, Ikbal Ruray, menjalani pemeriksaan selama sekitar lima jam oleh tim penyelidik…

20 jam ago

Jaksa Periksa Kuntu Daud, Usut Dugaan Korupsi Dana Operasional DPRD Malut

Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku Utara, Kuntu Daud, dimintai keterangan oleh tim penyelidik Kejaksaan Tinggi…

21 jam ago

Jaksa Tahan Syahril Rajak dalam Kasus Korupsi Pembangunan Letter Sign Halbar

Tim penyidik Bidang Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Halmahera Barat menetapkan mantan Sekda Halmahera…

1 hari ago