News

2 Warga di Pulau Obi Ditangkap Gegara Judi Sabung Ayam

2 orang warga di Desa Buton, Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, ditangkap lantaran diduga terlibat dalam kasus judi sabung ayam.

Mereka masing-masing berinisial L dan M, yang ditangkap saat tengah asik menyaksikan sabung ayam. Kendati begitu, ada sebagian yang berhasil kabur.

Pengungkapan judi sabung ayam ini dilakukan Polsek Obi dibackup BKO Brimob Polda Maluku Utara.

Kapolsek Obi Laiwui, IPTU Muhammad Adnan Nijar kepada wartawan, mengungkapkan keduanya ditangkap setelah pihaknya mendapat informasi dari masyarakat bahwa adanya aktivitas judi sabung ayam di Desa Buton.

“Kami langsung merespons, kemudian menuju ke TKP. Sesampainya, para pelaku bergegas lari meninggalkan arena sehingga kita hanya amankan dua orang untuk diinterogasi,” jelas Adnan, Minggu, 4 Januari 2024.

Adnan mengatakan, dari dua orang pelaku ini, dilakukan interogasi untuk mengembangkan adanya pelaku-pelaku lain dalam kasus ini. Sementara lokasi sabung ayam ini langsung dimusnahkan.

“Kita interogasi dua terduga pelaku, di belakang mereka ini siapa yang diback up,” akuinya.

Disentil soal keterkaitan dugaan adanya oknum polisi membackup aktivitas sabung ayam, Adnan memastikan hal itu tidak benar.

“Semua kita sudah cek, tidak ada oknum Polisi yang mem-back up judi sabung ayam,” tambahnya.

Sebelumnya, Kapolda Maluku Utara Irjen Pol Midi Siswoko merespons keluhan warga dan memastikan anggotanya akan mengusut tuntas.

“Anggota akan melakukan pengintaian terus, jika ada tentunya kita lakukan pengerebekan,” tegas Midi.

Jenderal bintang dua ini menegaskan akan menindak tegas pelaku judi, sekalipun ada yang membackup.

“Tenang saja, kalau judi kita akan babat habis, tidak ada toleransi. Judi dan narkoba,” pungkasnya.

—–

Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

2 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

4 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

15 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

19 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago