News

Irwasda Polda Malut Akan Panggil Oknum Pelaku Intimidasi Orang Tua Korban Penganiayaan

Tim hukum korban penganiayaan, yang dilakukan oknum Polisi, mengajukan pengaduan ke Inspektorat Pengawas Daerah (Itwasda). Pengajuan itu atas adanya intimidasi yang diduga dilakukan oknum penyidik terhadap orang tua korban di Kantor Ditsamapta Polda Maluku Utara.

Pengaduan ini diajukan korban dengan inisial AA melalui tim kuasa hukum Mirjan Marsaoly dan Abdullah Ismail, terhadap oknum Polisi Bripka MD.

Irwasda Polda Maluku Utara, Kombes Pol. Murry Mirranda mengatakan, tindakan penyidik atau penyidik pembantu pihaknya sudah menerima dan menjadikan atensi.

Pihaknya akan segera melayangkan surat panggilan terhadap oknum-oknum yang diduga secara bersama-sama melakukan intimidasi kepada ibu korban.

“Kami akan berikan klasifikasi secepatnya dan Insya Allah besok kami berikan surat panggilan kepada oknum-oknum dilayangkan,” tegas Murry, Kamis, 18 Januari 2024.

Murry mengaku, pihaknya harus memberikan kepastian hukum yang jelas terhadap pelapor, maupun terlapor.

“Pada intinya kita harus memberikan kepastian hukum yang jelas kepada terlapor dan pelapor di kasus ini,” katanya.

Murry bilang, pihaknya akan bersikap netral dan melihat bagaimana instruksi hukum yang terjadi, supaya dari pihak terlapor tidak dirugikan, begitu pun juga dari pihak pelapor.

“Oknum ini membuat hal-hal yang memang merugikan Institusi Polri, jadi kita akan benar-benar fokus pada laporan tersebut,” ucapnya.

Murry berharap, apa yang nanti disampaikan di sini memang benar apa adanya dan pihaknya bisa melakukan kepastian hukum yang jelas terhadap pelapor dan terlapor.

—–

Penulis: Samsul Laijou

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

4 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

6 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

8 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

19 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

23 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago