News

Kabar Gembira! Tahun 2025 Rute Feri Morotai-Bitung Mulai Dibuka

Kabar gembira bagi pengguna transportasi laut. Pasalnya, Kementerian Perhubungan RI melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat berencana membuka trayek kapal feri Morotai Maluku Utara menuju Bitung, Sulawesi Utara, pada tahun 2025.

Rencana ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Morotai, Ahdad Hi Hasan, usai melakukan kunjungan kerja ke Direktorat Jenderal Perhubungan Darat.

Menurut Ahdad, usulan ini diajukan sebagai solusi atas tingginya jumlah penumpang dan kendaraan tujuan Bitung dari Morotai yang selama ini hanya dilayani melalui rute Tobelo-Morotai.

“Dalam diskusi dengan Dirjen Perhubungan Darat, kami membahas kebutuhan rute baru karena kuantitas penumpang dan kendaraan untuk tujuan Bitung semakin meningkat. Saat ini, KMP Bubara milik ASDP yang melayani rute Tobelo-Morotai sudah melebihi kapasitas dan terjadi penumpukan setiap hari,” ujar Ahdad, Selasa, 24 Desember 2024.

Ahdad menambahkan, pihaknya telah mengusulkan pembukaan trayek feri yang menghubungkan langsung Morotai dengan Bitung. Usulan ini mendapat tanggapan positif dari pemerintah pusat.

“Kami diminta segera menyiapkan dokumen-dokumen pendukung untuk disampaikan ke pemerintah pusat. Dengan dokumen ini, Menteri Perhubungan melalui Dirjen akan mengeluarkan izin trayek,” jelas Ahdad.

Dirinya berharap, selain kapal milik ASDP, trayek ini juga dapat melibatkan kapal-kapal swasta agar tercipta persaingan sehat dalam layanan transportasi laut.

“Adanya kapal swasta akan mendorong peningkatan layanan sekaligus memastikan transportasi di Morotai berjalan sesuai standar keamanan. Kami optimis jalur feri Morotai-Bitung akan segera terealisasi, melengkapi rute Tobelo-Morotai yang sudah ada,” tambahnya.

Dengan dibukanya jalur Morotai-Bitung, kata Ahdad, diharapkan akses transportasi antarwilayah semakin lancar, mendukung mobilitas penumpang, kendaraan, dan barang dari dan ke Morotai. Kebijakan ini juga diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan perdagangan di wilayah tersebut.

“Kami akan bekerja keras agar trayek ini dapat segera diwujudkan demi memenuhi kebutuhan masyarakat Morotai,” tutup Ahdad.

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

3 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

5 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

7 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

18 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

22 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago