News

Megawati Tunjuk Ayah Erik Jadi Ketua Tim Pemenangan Husain-Asrul di Pilgub Malut

Ketua DPP PDIP Megawati Soekarnoputri menunjuk Muhammad Sinen atau Ayah Erik sebagai Ketua Tim Pemenangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Sultan Tidore Husain Alting Sjah dan Asrul Rasyid Ichsan.

Ketua DPD PDIP Maluku Utara, Muhammad Sinen, mengatakan tim pemenangan secara resmi di tingkat kabupaten/kota memang belum terbentuk.

“Jadi pada saat rekomendasi B1 KWK keluar itu saya ditunjuk langsung oleh DPP bahwa yang menjadi ketua pemenangan adalah ketua DPD di daerah tersebut,” kata Ayah Erik, Kamis, 29 Agustus 2024.

Ayah Erik menuturkan, usai Husain Alting Sjah dan Asrul Rasyid Ichsan mendaftar ke KPU, pihaknya akan rapat bersama pengurus partai untuk proses pembentukan secara resmi tim provinsi hingga kabupaten/kota.

Ia mengaku, ketua-ketua DPC di kabupaten/kota secara otomatis bakal diangkat menjadi tim pemenangan, sebab PDIP tidak berkoalisi dengan partai-partai lain.

“Untuk itu kami fokus dulu dengan pendaftaran ke KPU Maluku Utara, jadi rencananya Husain Alting Sjah dan Asrul Rasyid Ichsan akan mendaftar pada hari ini, tepatnya pada pukul 20.00 WIT,” pungkasnya.

cermat

Recent Posts

Jadi Tamu Spesial RRI Kendari, Sekda Taliabu Paparkan Pembangunan Daerah Kepulauan

Sekretaris Daerah Pulau Taliabu, Maluku Utara, Salim Ganiru berkesempatan menjadi narasumber utama dalam program talkshow…

3 jam ago

Pengurus DPD Gerindra Kunjungi Polda Maluku Utara

Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Maluku Utara resmi melakukan kunjungan ke Polda dalam…

3 jam ago

Wakil Bupati Halut Sidak Kantor PDAM Usai Cekcok Karyawan dan Direktur

Wakil Bupati Halamhera Utara (Halut), Kasman Hi Ahmad, melakukan inspeksi mendadak ke Kantor Perusahaan Daerah…

3 jam ago

Pemda Morotai Gelar Pelepasan Jemaah Calon Haji

Pemerintah Daerah (Pemda) Pulau Morotai, Maluku Utara, resmi menggelar pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) tahun…

5 jam ago

Bikin Macet, Parkir Tepi Jalan di Kota Ternate Tuai Kritik

Kebijakan parkir tepi jalan di pusat perkotaan Ternate, Maluku Utara menuai kritik. Penataan parkir tersebut…

9 jam ago

Polisi: Banyak Pihak Akan Jadi Tersangka Kasus Tambang Ilegal di Halsel

Polisi memastikan terdapat banyak pihak yang akan menjadi tersangka dalam kasus aktivitas pertambangan emas ilegal…

10 jam ago