News

Tangani Sampah, DLH Ternate Akan Lakukan Peremajaan Alat Berat

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Ternate akan menyiapkan perencanaan pergantian alat berat di UPTD TPA Buku Deru-Deru, Kelurahan Takome, Kecamatan Ternate Barat.

“Alat-alat yang ada di TPA mulai dari ekskavator dan bulldozer itu umurnya sudah tua, berdasarkan informasi dari teman-teman UPTD TPA itu usia alat berat sudah 10-15 tahun. Padahal usia ekonomis alat berat itu rata-rata hanya 6 tahun sementara yang di sana itu usianya sudah lebih,” ucap Kadis DLH Kota Ternate, M Syafei, Senin, 20 Mei 2024.

Syafei menegaskan bahwa peremajaan alat berat di UPTD TPA Buku Deru-Deru harus segera dilakukan.

“Namun, kita nanti akan menyiapkan perencanaan terkait peningkatan pengelolaan khususnya di TPA buku Deru-Deru, karena harus diakui bahwa saat ini sampah yang diproduksi di pusat kota dan dibuang ke TPA itu pengurangannya sangat sedikit melalui bank sampah dan lainnya,” jelas Syafei.

Ia mengaku pengurangan volume produksi sampah sebelum diangkut ke TPA memang masih sedikit.

“Pengurangannya masih di bawah 5 persen. Kita berharap kalau bisa terjadi pengurangan yang signifikan melalui upaya-upaya sosialisasi terkait dengan pemanfaatan sampah-sampah yang kita produksi. Seperti botol, karton, yang punya nilai ekonomis,” jelasnya.

Menurutnya, dalam masa transisi ini, tetap dibutuhkan alat berat sesuai dengan sarana dan prasarana di TPA yang handal dan kondisi yang prima, karena setiap saat butuh pelayanan ketika sampah masuk.

“Kita akan mencoba melihat segala peluang karena kita akui kita punya keterbatasan anggaran yang ada sehingga didahului dengan perencanaan yang ada,” tuturnya.

“Perencanaan urgensi dan dampaknya apa nanti kita presentasikan ke semua pihak terkait termasuk Kementrian Lingkungan Hidup dan Kementrian PUPR, mudah-mudahan kita bisa dapat bantuan, bisa juga lewat provinsi atau dianggarkan lewat APBD,” ujarnya.

cermat

Recent Posts

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

57 menit ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

3 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

13 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

18 jam ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago

IAIN Ternate Hadir di Kepulauan: Wujud Nyata Tri Dharma di Modayama dan Laromabati

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate kembali menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi…

2 hari ago