News

Kejati Maluku Utara Periksa Satu Persatu Pejabat Halmahera Barat

Setelah tim penyelidik memintai keterangan terhadap Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Halmahera Barat, Chuzaemah Djauhar.

Hari ini tim penyelidik kembali memintai keterangan terhadap Bendahara Pengeluaran Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Halmahera Barat, Idham.

Chuzaemah Djauhar dan Idham dimintai tim pemyelidik Bidang Pidana Khusus (Pidsus) dalam kasus dugaan korupsi penggunaan pinjam Pemerintah Kabupaten (PemKab) Halmahera Barat ke Bank Pembangunan Daerah (BPD) Cabang Jailolo senilai Rp159,5 miliar tahun 2017.

Idham kepada cermat mengatakan dirinya menghadiri panggilan jaksa mengenai penggunaan dana Pinjaman Pemda Halmahera Barat.

“Saya dimintai keterangan untuk lengkapi berkas,” ucap Idham, Selasa (15/03).

Idham menambahkan, mengenai item kegiatan dari penggunaan dana tersebut, dirinya mengaku harus melihat data terlebih dahulu, tetapi setahunya ada sekitar 13 item.

“Itu harus liat data, tetapi setau saya itu ada 13 item pekerjaan,” pungkasnya.

Terpisah Kasi Penkum Kejati Maluku Utara, Richard Sinaga ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

“Ia benar, tadi bendahara pengeluaran PUPR Halmahera Barat dimintai keterangan,” jelasnya dan mengakhiri.

redaksi

Recent Posts

Banjir Halmahera Barat: Basarnas Ternate Siapkan Tim

Banjir di wilayah Halmahera Barat, Maluku Utara, menjadi perhatian akibat intensitas hujan. Di laporan warga,…

5 jam ago

Breaking News: Halbar Banjir, Warga Naik ke Atap

Banjir setinggi rumah terjang wilayah Kecamatan Ibu, Halmahera Barat, Maluku Utara, tepatnya di Gamlamo hingga…

8 jam ago

Kelurahan Fitu-Kastela di Ternate Terendam Banjir, Warga Keluhkan Drainase Buruk

Intensitas hujan tinggi yang mengguyur Kota Ternate beberapa hari terakhir mengakibatkan sejumlah wilayah terendam banjir.…

22 jam ago

Pustu Desa Galo-Galo Morotai Masuk Daftar Prioritas Kemenkes, Realisasi Tunggu Anggaran DAK

Pembangunan dan peningkatan fasilitas kesehatan di Pulau Morotai, Maluku Utara, terus diupayakan melalui anggaran pemerintah…

1 hari ago

Sultan Ternate Tegaskan Larangan Politik Praktis dalam Pelantikan dan Rapat Kerja GEMUSBA

Generasi Muda Sultan Baabullah (GEMUSBA) resmi menggelar pelantikan pengurus dan rapat kerja di Pendopo Bala…

1 hari ago

BMKG Rilis Peringatan Cuaca Ekstrem Terjadi di Sejumlah Wilayah Maluku Utara

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem berpotensi terjadi di sejumlah…

1 hari ago