News

Pembangunan Stadion Malut United, Sultan Tidore Harap Sepak Bola di Maluku Utara Makin Maju

Sultan Tidore Husain Alting Sjah turut melakukan peletakan batu pertama pembangunan stadion Malut United Arena bersama Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba di Desa Kusu, Oba Utara, Senin, 14 Agustus 2023.

Dalam kesempatan itu, Husain Alting, yang juga merupakan anggota DPD RI itu, berharap pembangunan stadion tersebut dapat memberikan sesuatu yang berarti bagi Provinsi Maluku Utara, terutama dalam dunia sepak bola.

“Dan muda-mudahan dengan upaya dan kerja keras dari Pak David Glen, Owner Malut United, berkolaborasi dengan seluruh pemerintah dan stakeholder di Provinsi Maluku Utara ini Insya Allah akan memberikan kontribusi terbaik,” harap Husain.

Memang sebagai Sultan, akui Husain, ia belum berkenalan secara tatap muka dengan David Glen, tapi ia dengar dari berbagai pihak, bahwa kehadirannya dapat memberikan arti yang positif bagi seluruh masyarakat Maluku Utara. Tanpa memandang agama, ras dan segalanya.

“Saya mendoakan Pak David bersama keluarga selalu sehat agar melihat segala potensi di Maluku Utara ini untuk dapat dikembangkan menjadi manfaat bagi kita semua,” katanya.

Ia juga berharap, kehadiran Malut United ini dapat menampung bakat-bakat generasi Maluku Utara dalam dunia persepakbolaan agar ke depan lebih maju. Bagi ia, pembangunan stadion Malut United di Sofifi tersebut, juga sebagai tanda kebangkitan sepak bola di Maluku Utara, yang telah lama tertidur setelah masa kejayaan Persiter Ternate.

“Insya Allah Malut United FC kuat. Ke depan kita bisa kolaborasi dalam hal-hal yang penting dan istimewa di Maluku Utara,” tutupnya.

———-

Penulis: Tim cermat

Editor: Ghalim Umabaihi

cermat

Recent Posts

Sambut HUT ke-80 Korps Brimob Polri, Brimob Polda Malut Gelar Khitanan Massal

Satuan Brimob Polda Maluku Utara menggelar kegiatan bakti sosial berupa khitanan massal di Ibu Kota…

6 jam ago

Polisi Tangkap 18 Pelaku Judi Sabung Ayam di Ternate

Polisi menangkap total 18 pelaku judi sabung ayam dan judi dadu yang meresahkan warga di…

9 jam ago

NHM Tegaskan Komitmen Sosial Lewat Peresmian Masjid dan Proyek Air Bersih di 5 Desa Halmahera Utara

Di tengah proses pemulihan dan upaya penguatan operasional yang sedang dijalankan, PT Nusa Halmahera Minerals…

11 jam ago

JATAM Ungkap Jejaring Kuasa Perebutan Tambang Nikel di Halmahera Timur

Laporan terbaru Jaringan Advokasi Tambang (JATAM) mengungkap konflik berkepanjangan di Halmahera Timur, Maluku Utara. Wilayah…

22 jam ago

Gubernur Pertama Irian Barat Sultan Zainal Abidin Syah Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Sultan Zainal Abidin Syah, Sultan…

1 hari ago

Sigi Lamo

Sekira 100 meter dari arah tenggara Kedaton Kesultanan Ternate, Maluku Utara, masjid itu tampak berdiri…

2 hari ago