News  

ASN Morotai Diimbau Siapkan Dokumen Pemeriksaan BPK dan Disiplin Administrasi

Sekda Morotai ketika memimpin apel ASN di halaman Kantor Bupati setempat. Foto: Aswan Kharie/cermat.

Sekretaris Daerah Pulau Morotai Umar Ali menekankan pentingnya kesiapan dokumen pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) serta disiplin administrasi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintahan Pulau Morotai.

Hal itu disampaikan saat ia memimpin apel seluruh ASN yang digelar di halaman kantor bupati setempat, pada Senin, 26 Januari 2026.

Dalam arahannya, Umar menyampaikan bahwa Morotai akan memasuki tahapan pemeriksaan pendahuluan BPK tahun 2025, sehingga seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) diminta menyiapkan dokumen oleh tim pemerikaa.

“Untuk teman-teman mulai dari kepala OPD hingga pengurusam BPK agar mempersiapkan seluruh dokumen. Karena pemeriksaan pendahuluan akan segera dimulai, sehingga dokumen yang diminta harus sudah lengkap,” ujarnya saat memimpin apel seluruh ASN.

Selain kesiapan dokumen, ia juga mengingatkanagar seluruh persoalan administrasi keuangan yang belum tuntas, termasuk proses rekonsiliasi, segera diselesaikan agar tidak menjadi temuan dalam pemeriksaan.

Ia pun menyoroti kewajiban ASN dalam pengisian Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) yang saat ini telah dibuka oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Umar meminta agar ASN tidak menunda pengisian hingga penutupan sistem.

“SKP harus segera diisi dan dikirim. Jangan sampai menunggu sistem tertutup baru dilakukan, karena akan berdampak pada penilaian kerja,” tegasnya.

Khusu pejabat strukturan, kata dia, agar segera melengkapi pengisian identitas, biodata serta boks penilaian kerja sesuai ketentuan, sebagai dasar evaluasi dan penempatan jabatan.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga menekankan penuntasan administrasi pengelolaan keuangan melalui sistem aplilasi SIPD, termasuk proses penggajian dan pencairan anggaran.

“Semua administrasi keuangan harus dimasukkan ke sistem aplikasi agar proses pencairan bisa berjalan lancar,” katanya.

Baca Juga:  AMSI Maluku Utara akan Gelar FGD Lawan Hoax Menuju Pemilu 2024
Penulis: Aswan KharieEditor: Rian Hidayat