News

Longboat Tenggelam di Perairan Bibinoi Halsel, Tim Sar Gelar Pencarian Intensif

Tim Sar Gabungan menggelar operasi pencarian intensif longboat tenggelam di Perairan Desa Bibinoi, Halmahera Selatan, Maluku Utara, Jumat, 23 Januari 2026.

Sebelumnya, insiden tersebut dilaporkan terjadi sekira pukul 14.00 WIT. Longbiat tenggelam akibat angin kencang dan gelombang tinggi menghantam kapal saat berlayar dari Pelabuhan Babang menuju Desa Piga Raja.

Terkait hal itu, Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramdani, mengungkapkan bahwa laporan pertama kali diterima dari Kepala Desa Bibinoi setelah longboat tersebut terbalik dan tenggelam tepat di depan desa mereka.

Merespons itu, ia bilang, Tim Rescue Unit Siaga SAR (USS) Halsel langsung bergerak menuju lokasi menggunakan truk personel dan melanjutkan penyisiran di perairan menggunakan speedboat KPLP.

“Operasi penyelamatan ini melibatkan tim gabungan yang terdiri dari Tim Rescue USS Halsel, Polairud Res Halsel, Pos TNI AL Halsel, BPBD Halsel, serta bantuan dari masyarakat setempat,” kata Iwan dalam keterangan tertulis.

Hingga saat ini, petugas masih melakukan pendataan intensif di lapangan untuk memastikan jumlah penumpang serta kondisi para korban.

“Basarnas terus berkoordinasi secara intensif guna memberikan informasi terkini mengenai perkembangan proses evakuasi,” tutupnya.

redaksi

Recent Posts

Update Longboat Tenggelam di Halsel: 57 Korban Selamat, 1 Meninggal, 1 Dalam Pencarian

Operasi Sar kecelakaan longboat di Perairan Desa Bibinoi, Bacan, Halmahera Selatan (Halsel), Maluku Utara, resmi…

10 menit ago

Disarpus Resmi Serahkan 4 Buku Sejarah Kesultanan, ICMI Malut Siapkan Peluncuran

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus), Muliadi Tutupoho, menyerahkan buku Empat Kesultanan dan Peradaban di…

19 menit ago

Program CKG Puskesmas Buho-Buho Morotai Mulai Dijalankan, Enam Desa Jadi Target

Puskesmas Buho-Buho, Pulau Morotai, Maluku Utara, mulai menjalankan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) di enam…

1 jam ago

DPRD: Tak Boleh Ada Kenaikan Harga Sembako Jelang Ramadan di Morotai

Ketua DPRD Pulau Morotai, Maluku Utara, Muhammad Rizki, menegaskan agar tidak ada kenaikan harga barang…

1 jam ago

LPP Kelas III Ternate Diduga Tolak Eksekusi JPU Terhadap Terpidana Kasus Perzinahan

Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas III Ternate diduga menolak pelaksanaan eksekusi pidana penjara yang dilakukan…

2 jam ago

Surpres Pembahasan RUU Daerah Kepulauan Diterbitkan, Graal Sebut Pertanda Baik

Anggota DPD RI Dapil Maluku Utara, Dr. Graal Taliawo menyatakan perjuangan 18 tahun Rancangan Undang-Undang…

5 jam ago