News  

Kunjungi Bekas Benteng Temuan Warga, Bupati Taliabu: Akan Jadi Wisata Sejarah

Dua buah meriam ditemukan pada bekas benteng di Pulau Taliabu. Foto: Istimewa

Bupati Pulau Taliabu Aliong Mus berkesempatan mengunjungi salah satu benteng bersejarah di danau Likitobi, Desa Kawalo, Taliabu Barat. Benteng ini baru saja ditemukan warga setempat.

Dalam kesempatan itu, Aliong diajak melihat dua buah meriam yang tergeletak di tepi danau. Menurut warga, senjata perang ini ditengarai merupakan peninggalan bangsa Portugis.

Atas temuan itu, Bupati Aliong memastikan bahwa benteng dan meriam tersebut akan dijadikan ikon wisata sejarah. Tujuannya, untuk mendatangkan para pelancong ke Taliabu.

“Saya sudah sampaikan ke Dinas Pariwisata Taliabu untuk berkomunikasi dengan pemilik lahan. Sehingga, area tersebut dijadikan ikon wisata,” kata Aliong kepada cermat, Senin, 30 Oktober 2023.

Dinas Pariwisata juga dikerahkan untuk melakukan pembersihan pada area tersebut.

“Agar wisata itu dapat dikunjugi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara. Sehingga, wisata di Taliabu dapat mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Ekonomi masyarakat,” tandasnya.

———

Penulis: La Ode Hizrat Kasim

Editor: Rian Hidayat Husni

Baca Juga:  Bertandang ke Pemda Halut, Komisi Informasi Malut Sosialisasi Keterbukaan Informasi