News  

Gedung Sekolah Kebakaran, Siswa dan Guru SMA Negeri 3 Kota Ternate Berhasil Padamkan

Tampak depan ruangan kelas yang terbakar. Foto: Fahri/cermat

Siswa dan guru SMA Negeri 3 Kota Ternate berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di gedung kelas XII 1, Selasa, 20 Januari 2026. Peristiwa tersebut berlangsung di Kelurahan Gambesi sekitar pukul 12.00 WIT.

Kebakaran pertama kali diketahui oleh seorang siswa bernama Nasrullah siswa XII, yang melihat adanya asap yang keluar dari sela-sela plafon kelas. Ia kemudian memanggil guru setelah mendapati lampu di ruangan tersebut mati dan menyala secara tidak stabil sebelum api semakin besar.

Mengetahui kejadian itu, para guru dan siswa segera melakukan upaya pemadaman secara darurat guna mencegah api meluas. Mereka memadamkan api menggunakan air mineral kemasan gelas sebanyak dua dos, serta mendapat bantuan suplai air dari dua unit mobil profil milik warga sekitar.

Salah seorang guru, Ibu Asmina, mengatakan situasi saat kejadian cukup menegangkan, namun api dapat dikendalikan dengan peralatan seadanya.

“Waktu api mulai terlihat, kami langsung meminta siswa menjauh dari ruangan, lalu bersama-sama memadamkan api dengan alat seadanya supaya tidak merambat,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa tanda-tanda awal kebakaran sudah terlihat dari gangguan listrik di dalam ruangan.

“Lampu sempat mati dan menyala berulang kali, tidak lama kemudian terlihat percikan api. Kami menduga kuat penyebabnya dari korsleting listrik,” katanya.

Api akhirnya berhasil dikendalikan sebelum merambat ke bagian bangunan lainnya. Petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian pada pukul 13.18 WIT, namun api telah berhasil dipadamkan oleh siswa dan guru. Petugas kemudian melakukan pemeriksaan untuk memastikan kondisi sekolah dalam keadaan aman.

Dalam insiden tersebut tidak terdapat korban jiwa maupun kerusakan berat pada bangunan kelas sekolah.

Baca Juga:  Hardi I Hayun Dilantik Jadi Anggota PAW DPRD Halbar
Penulis: Fahri AufatEditor: Rian Hidayat